Apa Itu HTML? Mungkin sobat sudah tidak asing lagi mendengar kata HTML, tapi apakah sobat sudah tau apa itu yang di maksud HTML ? Sekarang Blog Pintasku akan memberikan artikel tentang Apa itu HTML ? oke silahkan sobat baca penjelasan saya dibawah.
Apa itu HTML ?
HTML merupakan kepanjangan dari Hyper Text Markup Language adalah sebuah bahasa standar dari pemograman web, dimana HTML itu digunakan untuk membuat suatu halaman web yang terdiri dari kode-kode singkat tertentu. HTML bisa juga diartikan sebagai suatu file teks sederhana yang mengandung perintah-perintah berupa TAGS sehingga sebuah web browser dapat menampilkan suatu halaman dengan display tertentu. HTML terdiri dari sejumlah perintah dimana kita bisa men-set judul, garis, table, gambar dan lain- lain yang disebut tag. Setiap tag masih dapat dilengkapi lagi oleh sejumlah attribute. Apa itu TAGS ? Tag itu adalah tanda < dan >. Jika diantara tanda tadi diberi HTML yang jadinya seperti ini <HTML>, maka tag tersebut disebut tag html.
Aturan-aturan umum untuk penulisan sintaks tag HTML
Ada dua jenis tag HTML:- Tag yang berpasangan, yaitu tag yang dimulai dengan tag pembuka dan diakhiri dengan tag penutup, contoh: <head> … </head>.
- Tag tunggal, artinya tag yang berdiri sendiri tanpa pasangan, contoh: <br>, <img> atau bisa juga ditulis dengan <br/>, <img/> atau juga <br />, <img />.
2. Sebagian besar tag HTML itu berpasangan. Penulisan untuk tag yang berpasangan adalah sebagai berikut: <namatag> … </namatag>
Contoh:
<b>Tulisan Tebal</b>
<title>Judul</title>
Pada tag yang berpasangan seperti pada contoh di atas, <b> adalah tag awal atau tag pembuka dan </b> adalah tag akhir atau tag penutup. Logikanya adalah jika dalam tag yang berpasangan ada tag pembuka dan tag penutup, dan pada tag penutup ada tanda slash ( / ).
3. Tag HTML tidak case sensitive, artinya pada penulisan tag tersebut bebas apakah mau menggunakan huruf besar, huruf kecil ataupun keduanya seperti huruf alay.
Contoh: tag <html> sama dengan <HTML> sama dengan <hTmL>.
4. Di dalam tag diperbolehkan adanya tag (nested tag) contoh:
<head>
<title>Judul</title>
</head>
5. Setiap tag mempunyai nama yang spesifik. Kadang-kadang diikuti opsi-opsi yang disebut atribut. Baik nama maupun opsi harus berada dalam tanda <..>.
Oke sekarang masuk ke Prakteknya biar lebih mudah dipahami, silahkan sobat membuka notepad dan tuliskan kedalam notepad tersebut seperti kode – kode dibawah ini.
<html>
<head>
<title>Contoh HTML</title>
</head>
<body>Ini adalah dokumenHTML pertamaku dari Tutorial Blog Pandaku</body>
</html>
Keterangan :
<HTML> : Tag itu berfungsi ketika kita ingin membuat kode HTML setiap awalan dokumen harus diberikan tag <HTML> dan ketika di akhir dokumen deberikan tag </HTML>
<Head> : Tag ini biasanya digunakan sebagai tag pembuka untuk menyimpan judul dalam sebuah dokumen HTML, perhatikan tag <title> tag itu dibungkus dengan tag <head>.
<Body> : Tag <Body> biasanya digunakan sebagai tag pembungkus untuk konten dalam sebuah page atau halaman HTML.
Jika sudah dibuat dalam notepad lalu Save dengan menggunakan Ekstensi .HTML contohnya : latihan.html
sekarang buka dokumen tersebut dengan menggunakan browser dan lalu lihat hasilnya.
Sekian artikel tentang Mengenal dan Memahami Apa Itu HTML ? Bagi sobat yang ingin lebih memperdalam pemograman web ataupun pemograman lainnya silahkan sobat kunjungi terus Blog Pintasku. Semoga artikel ini bermanfaat untuk semua. Terimakasih
... kode JavaScript di sini ...
nice, kalo buat postingan selalu dengan HTML.
ReplyDelete